BOGOR (Pos Kota) – Konser Justin Bieber yang direncanakan digelar di Sentul City International Convention Center (SCICC), Desa Cipambuan, Kecamatan Babakan Madang, April mendatang belum mengajukan izin keramain ke Mupika setempat. Sedangkan pihak SCC melarang semua media cetak dan elektronik untuk meliputi persiapan konser artis tersebut.
“Untuk sementara, peliputan gedung SCICC termasuk melihat persiapan konser Justin Bieber dilarang sampai batas yang belum ditentukan,” ujar seorang Satpam di pos penjagaan SCICC, Selasa. Satpam ini menunjukan surat pelarangan itu dengan ditandatangan managemen SCICC Okie S Hadianta.
“Tadinya juga datang tiga media elektonik, kami juga menolaknya. Meski mereka hanya mengambil gambar Gedung SCICC, tidak kami perbolehkan dan kami mengawalnya sejauh 200-an meter dari pos penjaga, takut mereka nyolong gambar Gedung SCICC,” tambahnya.
Dia juga mengatakan, SCICC belum ada persiapan terkait penyelanggaran konser tersebut yang bakal disesski 10 ribuan penonton. “Tidak ada persiapan. Biasa-biasa saja. Sedangkan gedung ini mampu menampung 12 ribu orang,” katanya.
Sekcam Babakan Madang Dace mengakui managemen SCCC pernah mengatakan akan digelarnya konser musik di gedung itu. “Tapi, secara lisan,” katanya. Artinya SCICC belum mengajukan izin keramaian? Dace menjawab, bukan SCICC yang mengajukan tapi event organitation (penyelenggara konser-red) yang harus mengajukan izin ke kami dan polisi. “SCICC hanya kebagian tempat,” jelasnya.
0 comments:
Post a Comment