Pages

Choose Your Language

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Friday, June 24, 2011

Dirikan Sekolah 'Berhadiah' Bieber

SEBUAH proyek sosial pendirian sekolah akan memberikan ‘imbalan’ bertemu dengan penyanyi remaja sensasional, Justin Bieber. Proyek tersebut kini sedang digalakkan penyanyi asal Kanada itu dengan lembaga Pencils of Promise. Proyek bertajuk Schools 4 All ini bertujuan memberikan 75 juta anak di dunia akses untuk pendidikan.

Bagaimana cara mendirikan sekolah? Situs Pencils of Promise akan memberikan platform, di mana setiap orang dapat membuat laman pribadi untuk menggalang dana. Dana ini akan digunakan untuk mendirikan sebuah sekolah di negara berkembang.

Pengguna dapat menyesuaikan laman mereka dengan menambahkan video, membuat widget dan berbagi update melalui situs jaringan sosial. Laman yang berhasil menggalang dana paling banyak berhak memilih sekolah mana yang akan dikunjungi oleh Bieber dan pendiri Pencils of Promise Adam Braun. Demikian seperti dikutip dari Yahoo News, Rabu (22/6/2011).

Menggunakan Bieber sebagai ‘hadiah’ merupakan cara yang cerdas karena ini menarik partisipasi dari penggemar muda. Selain itu, Scholls 4 All diklaim merupakan contoh nyata di mana anak-anak dapat membantu anak-anak lainnya. Namun tentu saja siapa pun dapat mengikuti proyek ini, baik orangtua, guru, maupun pemberhati pendidikan.

Proyek ini akan berakhir pada 30 Juni. Sejauh ini, Scholls 4 All telah mengumpulkan dana hingga USD 164 ribu. Uang sebanyak ini akan digunakan untuk membangun delapan sekolah.

0 comments:

Post a Comment